157 Peserta Unjuk Kebolehan pada Festival yang Diselenggarakan BMPS NTT

oleh -567 views
oleh
Ketua BMPS NTT, Winston Rondo berpose bersama sejumlah peraih juara pada festival IV sekolah swasta se- NTT pada hari terakhir kegiatan Gencar Hybrid Festival di Kupang, Sabtu (30/10/2021)

Penampilan anak- anak ini patut diapresiasi karena di usia yang muda mereka menunjukan keberanian dan talenta.

“Ini sebenarnya tentang bagaimana kita memberi panggung dan kesempatan buat anak-anak kita agar bisa tampil dan menyampaikan talentanya,” tandas Winston.

Mengulang pesan Wali Kota Kupang, ia menjelaskan, festival tersebut bukan soal menang atau kalah, bukan soal juara atau tidak, tapi bagaimana anak- anak menunjukan talentanya.

“BMPS mengapresiasi buat yang menang, buat yang belum berhasil jangan kecewa, karena masih banyak ruang yang masih kita upayakan, dan kita akan bertemu kembali di acara BMPS tahun depan,” ujar Winston.