Permai Kupang Dituntut Mampu Desain Kegiatan Berbasis Online

oleh -781 views
oleh
Para undangan Pelantikan Badan Pengurus Persatuan Mahasiswa Kupang periode 2020/2021 yang mengikuti kegiatan melalui aplikasi zoom meeting, Selasa (2/2/2021)

KUPANG, BERANDAWARGA.COM—Persatuan Mahasiswa Manggarai (Permai) Kupang dituntut untuk mendesain segala sesuatu berbasis online, karena sulit memprediksi virus covid-19 berakhir.

Dewan Pembina Permai Kupang, Yuvensius Tukung berharap badan pengurus Permai Kupang periode 2020/2021 terlantik agar bisa menjaga kepercayaan dengan baik.

“Masa jabatan satu tahun kepengurusan ke depan akan terasa singkat jika terus berbuat, dan akan merasa lama jika menunggu untuk berbuat,” kata Yuven pada pelantikan badan pengurus Permai Kupang di Sekretariat Permai – Kompleks Perumahan Polda D.4 Liliba, Selasa (02/02/2021).

Dalam acara yang dihadiri 88 undangan melalui aplikasi zoom meeting ini, Yuven menegaskan, Permai mesti hadir dan berelasi dengan setiap OKP manapun, baik tingkat kecamatan, kabupaten, maupun nasional di Kota Kupang.