Dilakukan Partai Demokrat Ketika Hadir di Sulamu

oleh -1,278 views
oleh
Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Kupang, Winston Neil Rondo memberikan bantuan paket sembako kepada salah satu warga di Kecamatan Sulamu, Minggu (9/5/2021)

“Saudagarnya mau dapat duit tetapi warga yang dirugikan, bukan hanya rumah yang rusak tetapi padi dan jagung siap panen hilang dibawa banjir. Kami titipkan ini kepada Partai Demokrat,” ujar salah satu masyarakat Sulamu.

Niat Berbagi dari Keterbatasan

Menanggapi aspirasi tersebut, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Kupang, Winston Neil Rondo mengatakan, isi hati Partai Demokrat adalah niat berbagi dari keterbatasan yang dimiliki.

Tugas DPC adalah melanjutkan bantuan langsung dari Ketua Umum AHY yang hadir langsung di NTT khususnya di Kota Kupang.

“Kami memastikan bahwa ini sampai di tangan yang betul-betul membutuhkan, dan kita berharap walaupun keciil dan terbatas, masyarakat bisa merasakan suka cita dan dukungan Partai Demokrat,” tutur Winston.

Rencana DPC Partai Demokrat dalam minggu ini adalah melanjutkan aksi bagi bantuan di Desa Tanini dan Kecamatan Amfoang Tengah yakni di Desa Bitobe dan beberapa desa sekitar.

Partai Demokrat mau tegaskan, partai politik tidak hanya hadir saat pemilu atau pilkada saja, tapi hadir juga di saat masyarakat mengalami peristiwa bencana seperti yang dialami saat ini.(berandawarga.com//**/red)