Dipastikan Pelantikan Wakil Bupati Ende pada 29 Januari 2022 di Kupang

oleh -296 views
oleh
Kepala Biro Tata Pemerintahan Setda NTT, Doris Rihi

Walau demikian dia meyakini Pemerintah Daerah (Pemda) Ende melalui protokolnya sudah memberitahukannya kepada wakil bupati yang akan dilantik.

Menyinggung soal nomor surat keputusan penetapan wakil bupati, Doris enggan menyampaikannya.

“Nanti Jumat (28/1/2022) pasti tahu nomor suratnya setelah saya baca pada acara prosesi pelantikan,” ujar Doris.

Untuk diketahui, pada Kamis, 11 Nopember 2021, DPRD Kabupaten Ende menggelar sidang paripurna dengan agenda pemilihan Wakil Bupati Ende.

Ada dua nama yang ditetapkan untuk calon wakil bupati dimaksud, yakni Erickos Emanuel Rede dan Dominikus Minggu Mere.

Hasil pemilihan, Erickos Emanuel Rede unggul dengan meraih 23 suara, sedangkan Dominikus Minggu Mere hanya meraih enam suara.